Rabu, 21 Mei 2014

HTC Juga Siapkan versi Premium HTC One (M8)?








Jakarta - Tak mau kalah dengan Samsung yang menghadirkan Galaxy S5 Prime, HTC juga kabarnya tengah menyiapkan HTC One (M8) Prime. Benarkah?

HTC sempat mendapat kritikan saat beredar rumor bahwa mereka akan membesut versi murah dari HTC One (M8) dengan casing plastik. Kini vendor asal Taiwan tersebut menjawab kritikan itu dengan berencana menghadirkan versi premium dari HTC One (M8) yang kabarnya bernama HTC One (M8) Prime.

Rencana ini pun ditegaskan oleh @evleaks. Dalam kicauannya, akun Twitter pembocor rahasia gadget terbaru ini mengungkap bahwa HTC One (M8) Prime bakal menggunakan sebuah prosesor yang lebih canggih lagi ketimbang yang digunakan oleh Samsung Galaxy S5 Prime.

HTC One (M8) Prime disebut bakal menggunakan display 5,5 inci beresolusi Quad-HD (2560 x 1440p), prosesor quad-core Snapdragon 810 (masing-masing core berkecepatan 2,5GHz), RAM 3GB, serta modem LTE Cat 6.
HTC juga akan menambahkan fitur antiair, mirip seperti trend yang dimulai oleh Sony dalam lini atas Xperia.

@evleaks juga mengatakan bahwa HTC bakal menggunakan sebuah material baru untuk bodi HTC One (M8) Prime, yaitu sebuah campuran antara alumunium dan silikon cair.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri Populer